Rapat penyampaian Rencana Kerja Tahunan Sekolah (RKTS) tahun pelajaran 2023-2024 bersama dewan guru SDN 77 Niu Kota Bima

Kota Bima - Dalam rangka evaluasi dan peningkatan mutu pendidikan, Ibu Kepala Sekolah Rahmah, S. Pd, SD. Mengadakan Rapat Penyampaiam Rencana Kerja Tahunan Sekolah ( RKTS ) bersama dewan guru SDN 77 Niu Kota Bima.

Kepsek memaparkan ide idenya dengan menampilkan slide demi slide program yang akan dijalankan selama setahun kedepan. Program sekolah tahun lalu berjalan dengan baik waloupun sepenuhnya tidak 100 %, dan rencananya akan diperbaiki ditahun ajaran baru 2023 - 2024.

Terdapat penyusunan kegiatan Internal dan Ekternal, ada juga kedepannya untuk rencana jangka pendek maupun rencana jangka panjang. Rencangan program program diatas adalah lahir dari kajian akan Visi, Misi, dan tujuan sekolah, serta analisa akan kelebihan serta kekurangan yang terdapat dari rencana kerja tahun lalu. ( File rencana kegiatan terdapat di File sekolah SDN 77 Niu Kota Bima ).

Ibu Kepsek selalu menekankan untuk bekerja sungguh sungguh, saling bekerja sama untuk kemajuan sekolah, saling menghargai, dan juga menjaga niat yang ikhlas dalam bertugas karena bernilai ibadah yg termasuk amal jariyah,  yang berkahnya ini akan menjadi kebaikan pribadi maupun bersama.

Semua rencana kerja setahun kedepan akan siap dijalankan dengan sebaik mungkin, dan akan dipertanggung jawabkan. Adapun perubahan atau penambahan kegiatan diluar program yang dipaparkan akan dirapatkan lagi secara bersama sama.

Oleh M. Yamin, S. Pd